Selasa, 22 April 2014

Sajak Untuk bumi



Derita Bima Sakti
Karya : Fitri Kinasih Husnul Khotimah

Bumiku tak lagi menghijau
Kepul awan hitam menutupi bumi
Asap industri menggumpal di atmosphere
Daur Karbon tak sejalan kurva keseimbangan
Hanya sedikit saja tumbuhan berfotosintesis
Bulir airmata tersirat di wajah Bima Sakti
Merintih menahan perih penderitaannya
Si Bulat mengamuk tak sanggup
Semesta luluh lantah

Pohon ditebang
Paru-paru dunia hancur
Bumi berontak lewat bencana
Si tangan jail tetap usil
Bumi kian menjadi

STOP tangan jailmu !
Pikirkan akibat dari ulahmu
Selamatkan bumi untuk anak cucu kami
Jangan biarkan bumiku menderita
Aku masih ingin hidup di bumi
Tak ingin aku mengungsi



Ditengah rintihan bumi yang kian menjerit aku bersajak, 22 April 2014 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar